Wisudakan 80 Murid, Kepala SD Plus Muhammadiyah Sungai Penuh: Ada yang Hafiz 7 Juz

Iklan
Wisudakan 80 Murid, Kepala SD Plus Muhammadiyah Sungai Penuh: Ada yang Hafiz 7 Juz
Wisudakan 80 Murid, Kepala SD Plus Muhammadiyah Sungai Penuh: Ada yang Hafiz 7 Juz

SAPAJAMBE.COM, SUNGAI PENUH - SD Plus Muhammadiyah Kota Sungai Penuh gelar Wisuda Tahfizh dan Iqro' ke-2 serta Pelepasan Siswa dan Siswi Kelas VI di halaman gedung Sekolah SD Muhammadiyah, Kota Sungai Penuh pada hari, Senin (20/06/22).

Acara ini dihadiri langsung oleh Suhaimi Chan ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jambi, Drs. Ahmadi Zubir, MM Walikota Sungai Penuh, Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Sungai Penuh - Kerinci, Hidayat, M.Pd kepala sekolah SD Plus Muhammadiyah Sungai Penuh, Ketua Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah (PWPM) Jambi, Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Sungai Penuh - Kerinci, panti asuhan Muhammadiyah putra, putri Kota Sungai Penuh.

Dalam sambutanya, Kepala SD Plus Muhammadiyah Kota Sungai Penuh Hidayat, M.Pd ada sebanyak 80 murid yang diwisudakan. "Kita mengadakan wisuda Tahfiz Al-Quran tidak lain tidak bukan untuk menggembirakan. Untuk diketahui, murid yang diwisudakan juga telah ada yang hafiz 7 juz," ujarnya.

Apa yang dilakukan oleh SD Plus Muhammadiyah Kota Sungai Penuh menurut Hidayat adalah suatu dukungan mewujudkan program Pemkot Sungai Penuh dalam mencetak Hafizh Al-Quran.

"Kami berharap SD Plus Muhamadiyah mampu menjadi contoh untuk sekolah-sekolah lain mencetak Hafizh Al-Quran nantinya," ucap dia.

Hidayat berujar jika pihaknya mengimpikan suatu saat SD Plus Muhammadiyah Kota Sungai Penuh mempunyai gedung dan fasilitas yang lebih baik. "Dengan gedung yang di desain oleh kader Muhammadiyah itu sendiri, dan ini adalah rencana kita kedepannya," imbuhnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua PWM Provinsi Jambi H Suhaimi Chan menyambut baik dan mengapresiasi atas prestasi SD Plus Muhammadiyah Sungai Penuh.

"Kami bangga terhadap SD Plus Muhamadiyah Kota Sungai Penuh, gerakan yang cukup cepat dan lompatan yang cukup jauh dalam memajukan dunia pendidikan. Hari ini kita melihat kebahagian Hafiz Al-Quran, orang tua murid, guru dan kita semua yang berada di acara ini," tuturnya.

Perihal gedung SD, Suhaimi Chan mengaku akan segera menuntaskan hal tersebut. "Gedung yang di harapkan ini saya kira tidak terlalu lama untuk membangunnya," ujarnya.

Sementara itu Wako Ahmadi dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat atas wisuda Tahfizh dan Iqro' ke-2 serta pelepasan Siswa/i Kelas VI SD Plus Muhammadiyah Kota Sungai Penuh.

Wako Ahmadi tutur mengapresiasi keberadaan SD Plus Muhammadiyah di Kota Sungai Penuh yang mendukung program Pemkot Sungai Penuh

"Kita menyambut baik keberadaan SD Plus Muhammadiyah di Kota Sungai Penuh. SD Plus Muhammadiyah ini sangat mendukung program kita terutama pendidikan keagamaan," ujar Wako Ahmadi.

Wako Ahmadi berharap SD Plus Muhammadiyah untuk terus meningkatkan kualitas serta memiliki keunggulan tersendiri. (ynt/seb)

Iklan